YANG MANA ORIENTASI SEKSUAL ANDA ?

 


Apakah itu Orientasi Seksual?

LigaLelaki -  Wikipedia, Orientasi seksual adalah pola ketertarikan secara romantis atau seksual, atau kombinasi antara keduanya, yang bertahan lama kepada orang-orang dari lawan jenis atau jenis kelamin, jenis kelamin atau gender yang sama, atau kedua jenis kelamin atau lebih dari satu jenis kelamin.



Yang termasuk pola ketertarikan secara romantis atau seksual tersebut secara umum adalah Heteroseksualitas, Homoseksualitas, dan Biseksualitas. Sedangkan Aseksualitas yang merupakan kurang atau justru tidak adanya ketertarikan secara romantis atau seksual terhadap orang lain, termasuk ke dalam kategori keempat. 

Ketertarikan secara Romantis akan menggambarkan seseorang dalam mengekspresikan persoalan cinta yang dimilikinya terhadap seseorang. Dan dalam ketertarikan secara romantis tersebut, persoalan seksualitas tidak harus selalu dilibatkan. Sedangkan Ketertarikan secara Seksual menggambarkan seseorang yang memiliki keinginan untuk melakukan hubungan seksual dengan orang lain yang membuatnya tertarik. Dan dalam ketertarikan secara seksual tersebut, persoalan romantisme atau emosional bisa dilibatkan, atau tidak dilibatkan sama sekali.



Hal yang Perlu Dipahami Mengenai Orientasi Seksual

Di luar kemampuan reproduksi, orientasi seksual menentukan bagaimana seseorang melihat dirinya sendiri, serta caranya berhubungan fisik dan emosional dengan orang lain.

Beberapa ahli menyebutkan bahwa orientasi seksual seseorang bukanlah sebuah pilihan dan tidak dapat diubah. Memaksa mengubah orientasi seksual seseorang justru dapat menyebabkan kerusakan pada orang tersebut, baik mental maupun fisiknya. Maka dari itu, sangat penting bagi kita untuk bisa menghormati orientasi seksual orang lain.

Hingga saat ini, tidak ada jumlah yang pasti untuk menentukan banyaknya keberadaan dari jenis-jenis orientasi seksual. Karena istilah-istilah dalam dunia seksualitas terus menerus muncul. Namun, di bawah ini akan dijelaskan sebagian jenis Orientasi Seksual yang sudah diketahui secara umum.

Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Androseksual merupakan sebuah jenis orientasi seksual dimana mereka yang memilikinya merasa tertarik secara seksual atau emosional terhadap para laki-laki, atau orang-orang yang cenderung memiliki sisi diri yang lebih maskulin. Terlepas seseorang yang memiliki orientasi Androseksual dilahirkan sebagai seorang laki-laki atau bukan.

Bagi sebagian kecil orang, mereka akan menggunakan istilah orientasi Androseksual sebagai bentuk ketertarikan pada alat kelamin laki-laki. Walaupun secara umum istilah orientasi seksual tersebut masih mencakup persoalan ketertarikan terhadap para laki-laki, atau pada orang-orang yang memiliki presentasi yang lebih maskulin.

Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Pada umumnya, persoalan orientasi seksual akan melibatkan orang lain, terlepas dengan gender dan dengan orientasi seksual yang berbeda. Orientasi Autoseksual merupakan sebuah orientasi dimana seseorang yang memilikinya justru memiliki ketertarikan secara seksual terhadap diri sendiri. Dan jika dia memiliki keinginan untuk melakukan sebuah aktivitas seksual seperti masturbasi, maka hal tersebut belum tentu bisa menjadi patokan bahwa dia adalah seseorang yang memiliki orientasi Autoseksual.

Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom

Seseorang yang memiliki orientasi Bisexsual akan mengidentifikasi dirinya sebagai seorang laki-laki ataupun seorang perempuan. Dia memiliki kemungkinan akan menemukan ketertarikan terhadap orang lain yang memiliki jenis kelamin yang sama ataupun yang berbeda. Dan ketertarikan yang dia miliki akan berbentuk secara romantis, seksual, ataupun emosional.

Orientasi Biseksual dan orientasi Panseksual memang memiliki kemiripan. Namun, yang menjadi perbedaannya adalah, orientasi Biseksual akan menitikberatkan ketertarikan pada persoalan gender dan mungkin hanya dengan seseorang yang juga memiliki orientasi seksual yang sama. Sedangkan orientasi Panseksual cenderung tidak memiliki batasan tentang persoalan gender dan akan merasa tertarik pada berbagai jenis orientasi seksual yang ada.


Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Seseorang dengan orientasi Aseksual biasanya memang tidak memiliki ketertarikan seksual terhadap jenis kelamin apa pun. Namun, seseorang dengan orientasi seksual tersebut memiliki kemungkinan untuk tertarik secara emosional terhadap orang lain yang memiliki jenis kelamin yang sama, atau cenderung memiliki jenis kelamin yang berbeda. Dan seseorang dengan orientasi Aseksual juga memiliki kemungkinan untuk melakukan hubungan seksual dalam keadaan tertentu.


Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Orientasi Demiseksual termasuk ke dalam spektrum seksualitas dimana ketertarikan yang muncul berbentuk abstrak. Seseorang yang memiliki orientasi Demiseksual akan memiliki ketertarikan secara seksual kepada orang-orang yang telah menjalin hubungan romantis atau ikatan emosional yang kuat dengannya. Dan sebagian kecil dari mereka mungkin tidak akan merasa tertarik atau tidak terlalu merasa tertarik untuk melakukan aktivitas seksual.


Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Istilah orientasi seksual Gay digunakan untuk menggambarkan seseorang yang memiliki ketertarikan secara seksual, romantis, atau emosional kepada orang-orang yang memiliki jenis kelamin yang sama. Istilah orientasi seksual Gay tersebut secara umum banyak digunakan oleh para laki-laki, karena seseorang gender perempuan yang memiliki ketertarikan terhadap gender perempuan lain akan menggunakan istilah orientasi seksual Lesbian. Dan bidang kedokteran dan psikologi cenderung menyebut orientasi seksual Gay sebagai orientasi Homoseksual.

Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Jika orientasi Androseksual memiliki ketertarikan terhadap seorang laki-laki, atau seseorang yang memiliki sisi diri yang lebih maskulin. Sedangkan orientasi Gyneseksual justru merupakan hal yang sebaliknya, mereka memiliki ketertarikan terhadap seorang wanita, atau seseorang yang memiliki sisi diri yang lebih feminin.

Dan jika istilah orientasi Androseksual digunakan oleh sebagian kecil orang sebagai bentuk ketertarikan pada alat kelamin laki-laki. Maka, sebagian kecil orang akan menggunakan istilah orientasi Gyneseksual sebagai bentuk ketertarikan pada alat kelamin perempuan dan bagian payudara. Serta terlepas seseorang yang memiliki orientasi Gyneseksual dilahirkan sebagai seorang perempuan atau bukan.

Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Orientasi Heteroseksual atau Straight merupakan jenis orientasi seksual yang paling banyak dimiliki oleh orang-orang. Orientasi seksual yang mereka miliki terbilang wajar dan lurus. Karena mereka akan memiliki ketertarikan terhadap lawan jenis secara seksual, emosional, dan romantis. Seorang laki-laki akan memiliki ketertarikan terhadap seorang perempuan, dan begitupun sebaliknya.

Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Istilah orientasi Homoseksual yang terdengar agak ketinggalan zaman, merujuk pada siapapun yang memiliki ketertarikan secara fisik maupun emosional terhadap seseorang yang memiliki jenis kelamin yang sama. Namun, orientasi seksual ini hanya ditujukan bagi para laki-laki yang memiliki ketertarikan dengan sesama laki-laki. Karena orientasi seksual yang ditujukan bagi para perempuan yang memiliki ketertarikan dengan sesama perempuan akan menggunakan istilah orientasi Lesbian.


Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Orang-orang bisa dipastikan sudah mengenal orientasi seksual Lesbian. Seseorang yang memiliki orientasi seksual tersebut merupakan seorang perempuan, baik secara mental, fisik, dan emosional, dan memiliki ketertarikan pada perempuan lain.

Sebagian perempuan akan menggunakan istilah gay atau queer, karena memiliki ketertarikan terhadap orang lain yang memiliki jenis kelamin yang sama. Namun secara umum, istilah Lesbian justru yang paling banyak digunakan dan lebih cocok dengan penggambaran identitas seksual yang mereka miliki.

Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Orientasi Panseksual merupakan istilah yang digunakan oleh seseorang yang memiliki ketertarikan secara emosional, romantis, atau seksual kepada orang-orang tanpa memandang jenis kelamin atau identitas gender yang mereka miliki.

Orientasi Biseksual juga memiliki kemiripan dengan orientasi Panseksual. Namun, orientasi Biseksual akan menitikberatkan ketertarikan pada persoalan gender dan mungkin hanya dengan seseorang yang juga memiliki orientasi seksual yang sama.

Mengenal Berbagai Jenis Orientasi Seksual #RabuRandom


Belakangan, istilah orientasi Sapioseksual banyak ditemukan di media sosial atau aplikasi kencan online. Orientasi Sapioseksual ditujukan bagi seseorang yang memiliki ketertarikan terhadap orang lain yang memiliki tingkat kecerdasan yang tinggi. Terlepas orang lain tersebut memiliki jenis kelamin yang sama ataupun berbeda.

Sebenarnya masih ada terdapat beberapa istilah istilah di Orientasi Seksual  seperti :  

- Allosexual (Orang  yang tidak membatasi dirinya dengan persoalan gender)

- Bi-curious (Seseorang yang ingin mengeksplorasi tentang biseksualitas)

- Closeted     (Masih belum terbuka dengan identitas seksual yang mereka miliki)

- Fluid (Menggambarkan perubahan Seksualitas tergantung situasi) 

- Graysexual (Bentuk ketertarikan yang mereka miliki cenderung abstrak)

- Heteroflexible (Memiliki ketertarikan terhadap lawan jenis dan sesama jenis)

- Queer (Ketertarikan terhadap berbagai gender. Seperti gay atau lesbian)

- Questioning (Sedang mempertanyakan identitas seksual yang dia miliki saat ini)

- Sex-repulsed (Orang yang tidak menyukai hal yang berhubungan dengan Sex)

- Skoliosexual (Ketertarikan terhadap orang-orang yang trans atau non-biner)

- Spectrasexual (Ketertarikan secara seksual terhadap berbagai jenis kelamin)

Demikian lah banyak sekali jenis jenis Orientasi Seksual yang akan membuat kita semakin bingung.. tapi marilah kita tetap berpikiran positip untuk bisa menerima semua ini bahwa orientasi seksual seseorang bukanlah sebuah pilihan dan Tidak dapat diubah. Memaksa mengubah orientasi seksual seseorang justru dapat menyebabkan kerusakan pada orang tersebut, baik mental maupun fisiknya. Maka dari itu, sangat penting bagi kita untuk bisa menghormati Orientasi Seksual orang lain. Tetap semangat y... bestie

(liga/scc) 









2 komentar

Ted mengatakan...

kalo Ac Dc berarti termasuk biseksual y

Anonim mengatakan...

Informasi yang bagus.. semangat terus bosku

Diberdayakan oleh Blogger.
Ligajackpot